Passage To My Youth

"Boleh jadi kamu membenci sesuatupadahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatupadahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui," (

QS Al-Baqarah: 216)

Salah satu bakat tertinggi saya dalam hasil talents mapping, yaitu CONNECTEDNESS.

Artinya saya memiliki keyakinan dalam hubungannya dengan segala hal, meyakini bahwa kebetulan hanya sebagian kecil, setiap kejadian ada penyebabnya.

Dan saya menyakini itu dalam hidup ini ada karunia dan anugerah Allah juga ada ujian Allah.

Kejadian yang menimpa diri ini adalah takdir dari Allah. Baik takdir baik maupun buruk. Terdapat dalam rukun iman. Iman adalah engkau beriman (percaya) kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, Hari Akhir, dan engkau percaya kepada takdir Allah yang baik maupun yang buruk.”

Hubungannya sama tulisan ini apa? 

Saya suka menonton film untuk menikmati dan mengambil hikmahnya, film pun ditulis oleh seorang penulis cerita, tulisan cerita itu ada yang relate dengan kehidupan sehingga bisa diambil hikmahnya sebagai cermin, perenungan.


Film

Passage To My Youth merupakan sebuah judul film dari Negeri Tirai Bambu China. 

Awal Cerita

Cerita dimulai dengan adegan diperlihatkan dimana kecelakaan terjadi, mobil terbalik, polisi membantu korban dan tokoh utama perempuan melihat kejadian itu dengan perasaan tak karuan. 

Kemudian berlanjut diperlihatkan sebuah sekolah dan suasananya. Kemudian ada seorang gadis melihat ke arah jendela, berlanjut iya duduk di mejanya sambil tersenyum dan menceritakan masa lalunya.

Adegan beralih ke masa kecil di gadis, ada anak laki-laki menangis, dan anak perempuan menghampirinya dengan memberikan anak laki-laki itu sebuah bola kaca kecil.


Tokoh Cerita

Ada tiga tokoh sentral dalam film ini. Satu tokoh perempuan dan dua tokoh laki-laki. Dan temanya tentang C.I.N.T.A (sambil nyanyi mode.on tulisnya).

Sumber: detikhot-detik.com

Film ini dibangun dari sisi tokoh sentral perempuan. Ada quote dalam film ini, yang menurut ku relate sama kehidupan nyata.

Terjemahan Judul Film

Passage menurut Cambride Dictionary passage noun (TIME), yaitu passage of time literary, atau the process of time going past atau memories fade with the passage of time.

Terjemahan bahasa Indonesianya, " Perjalanan Masa Muda Ku".

Menurut sumber mydramalist.com

Judulnya Twillight Years, Passage of My Youth, Time Pass by Suddenly, terjemahannya,  Waktu Gemilang, yang Perjalanan Masa MudaKu, Waktu Cepat Berlalu.



Menurut detik.com, film ini diadaptasi dari novel karya Lu Yi Ge.

Pemain Film

Menurut situs IQYI perannya dimainkan oleh aktor dan aktris, yaitu


Lanjutan Cerita

Anak perempuan bernama Jiang He yang memberikan bola kristal kepada anak laki-laki itu untuk menghiburnya agar tidak menangis lagi. 

Anak perempuan itu menambahkan kalau bola kristal itu, Jiang He bisa mengabulkan satu permintaannya Gu Xinlie. Anak laki-laki itu pun berhenti menangis.

Sejak saat itu mereka berteman. Setiap pagi, Gu Xinlie selalu meminta Jiang He menghabiskan segelas susunya. Dan Jiang He menuruti permintaan Gun Xinlie hingga mereka SMA.

Gun Xinlie suka dengan Jiang He. Tidak demikian dengan Jiang He.

Jiang He menyukai seorang siswa yang pintar bernama Jiang Hai. Sedangkan tingkah Gun Xinlie konyol.

Jiang He menjadi rajin belajar karena ingin mendekati Jiang Hai dengan cara menjadi pintar seperti Jiang Hai. Kalau anak pintar di sekolah itu bisa duduk di dekat anak pintar lainnya. Dan Jiang He ngin duduk berdekatan dengan Jiang Hai.

Jiang He akhirnya bisa mendapat posisi terbaik bersama dengan Jiang Hai. 

Tingkah Jiang He yang menyukai Jiang Hai, membuat Gun Xinlie cemburu. 

Kepintaran Jiang He dan Jiang Hai membuat mereka akselerasi. Percepatan dari SMP naik ke SMA. 

Ini yang membuat sedih, hingga Gun Xinlie terpacu belajarnya. Ketika Gun Xinlie bisa mengejar mereka berdua percepatan kelas. Sayangnya, Jiang He dan Jiang Hai, mendapat percepatan tingkat lagi. Tinggallah Gun Xinlie kecewa.

Berkat kepintaran Jiang He dan Jiang Hai, mereka dapat melanjutkan studi kuliah di London. 

Tak pelak lagi, terjadilah perpisahan Jiang He dengan Gun Xinlie, sebelum Jiang He berangkat ke London.

Jiang He tahu kalau Gun Xinlie menyukainya, tapi Jiang He sendiri belum bisa menerima Gun Xinlie jika ditembak. Karena Jiang He suka dengan Jiang Hai.

Pada perpisahan itu Gun Xinlie belum menyatakan rasa sukanya kepada Jiang He.

Sementara Jiang He juga belum menyatakan perasaannya ke Jiang Hai setelah kebersamaan mereka sekolah di London.

Apalagi Jiang Hai belum juga menyatakan perasaannya kepada Jiang He ketika di London.

Apa Jiang Hai menyukai Jiang He? Lalu, kisah mereka bagaimana endingnya?

Pendapat

Menurutku film ini harus dinikmati dengan sabar, seperti jalannya kehidupan nyata. Sabar dalam menjalani kehidupan, merupakan nikmat tersendiri. Seperti menonton film ini, nikmat ditemani coklat hangat atau kopi, bagi penyuka kopi. Jangan lupa cemilan, atau buah bagi yang menyukai buah.

Filmnya bisa ditonton di sini

Quote Film

Quote di awal film, 

"Pengalaman hidup di dunia, 

pertemuan seperti apa yang bukan keajaiban hidup? 

bahkan dalam jarak dekat pun, tak akan bertemu

Yang mau ditemui, walau lalui ribuan gunung dan sungai, akan sampai disisinya."


Quote
"Bukankah impian selalu ada di tempat jauh."

Quote
"Semua yang kita alami, 
baik sedih maupun putus asa
di dalam alam semesta ini menjadi begitu kecil
Apa kita menyesal
Saat tua nanti?
Tak melakukan hal benar di masa muda
Hanya pikirkan pacaran
Kita belajar bertumbuh lewat cinta
Itulah disebut hal yang benar
Kenangan terindah
Seperti masa muda kita."

Quotes versi bahasa Inggris

"I never use the word "be strong" again
Because all the grief and happiness In the world
Are never relateable
Everyone
Has their own sorrow and Joy
Only the wearer
Knows where the shoes pinches."

"Aku tidak akan pernah lagi menggunakan kata "jadilah tangguh" 
Karena semua kesedihan dan kebahagiaan di dunia ini
Tidak akan pernah sama
Semua orang
Memiliki sendiri kesedihan dan kebahagiaan mereka
Hanya yang mengalami
Tahu bagaimana rasanya."

Only the wearer Knows where the shoes pinches itu idioms, artinya Only someone directly afflicted by some source of pain or unhappiness can truly experience it. Everyone else is only able to sympathize.

This means that it's hard to know how much someone else is suffering. Hanya yang mengalami saja yang mengetahui rasanya.

Selamat menikmati filmnya, Bestie.

Comments

Popular Posts